IKAUNPASBANDUNG. Powered by Blogger.
Tag: , ,

Ahmad Sodikin, Berkarier dari Bawah


Ahmad Sodikin dilahirkan di Karawang, 12 Februari 1960. Sekarang ia menjabat sebagai Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Majalengka. Jabatan tersebut diamanahkan kepadanya semenjak Desember 2015. Sebelum menjadi salah satu orang penting di Majalengka, ternyata lelaki yang kerap dipanggil Diki ini, memiliki riwayat karier yang panjang. Kariernya tersebut ia rintis dari Staf Kantor Camat Jatiwangi. Artinya, ia berjuang dari level paling bawah.
Ahmad Sodikin menyelesaikan sekolah dasar dan menengah di Karawang, tepatnya di SDN 2 Karawang dan SMPN 2 Karawang. Setelah itu, karena ikut kakanya di Bandung, ia melanjutkan sekolah menengah atas di Bandung, di SMAN 24 Bandung dan menempuh studi S1 di Jurusan Administrasi Negara Fakultas Ilmu Sosial dan Politik (FISIP) Universitas Pasundan.
Beruntung beberapa tahun setelah lulus, pemerintah membuka lowongan PNS. Ahmad Sodikin pun mendaftar, lalu setelah melalui tahapan seleksi, ia dinyatakan lulus. Tugas pertamanya pun ia emban di Majalengka sebagai Staf di Kantor Kecamatan Jatiwangi. Itu adalah salah satu jabatan yang relatif rendah bagi PNS.
Meskipun begitu, niatannya untuk mengabdi tak lekang. Di jabatannya tersebut, ia berusaha memberikan kontribusi terbaik. Jerih payahnya pun membuahkan hasil karena hanya selang tiga tahun, ia diangkat menjadi Kamawil Hansip Kecamatan Jatiwangi. Dari titik itulah kariernya terus menanjak. Pasti selang beberapa tahun lelaki bergelar magister dialihtugaskan ke tanggung jawab yang lebih tinggi atau setidaknya di bidang pemerintahan yang lain. Tercatat dari tahun 1986 sampai sekarang, ia sudah menempati 17 jabatan dari mulai staf, camat, kepala bagian, staf ahli, sampai sekretaris daerah. Untuk lebih jelasnya, di tabel berikut disajikan riwayat karier Ahmad sodikin.

 No.
Jabatan
TMT Jabatan
1
Staf kantor camat Jatiwangi
01-03-1986
2
KAMAWIL HANSIP kecamatan Jatiwangi
06-10-1986
3
MPP kecamatan JatiTujuh
19-18-1991
4
Kasi Trantib kecamatan JatiTujuh
30-01-1995
5
Sekretaris kecamatan Kertajati
13-06-1995
6
Camat Pembantu Cingambul
13-04-1998
7
Pejabat Camat Jatitujuh
06-03-1999
8
Camat Jatitujuh
26-02-2001
9
Camat Rajagaluh
24-12-2001
10
Camat Dawuan
25-04-2005
11
Kabag Kesejahteraan Setda Kab. Majalengka
02-01-2006
12
Kabag Kepegawaian Setda Kab.Majalengka
01-09-2006
13
Staf Ahli Bupati Majalengka
13-03-2008
14
Kepala Pelaksana BPBD
04-01-2010
15
Kepala Badan Pemberdayaan Masyarakat Desa, Perempuan dan KB
31-10-2011
16
Kepala Badan Kepegawaian Daerah
31-10-2011
17
Sekretaris Daerah
28-12-2015

Aktif Berorganisasi
Ternyata kepiawaiannya dalam berbirokrasi, didapat Ahmad Sodikin dari dunia kampus. Ia menjelaskan bahwa ketika kuliah di Unpas, ia aktif berorganisasi. Salah satu pengalaman berorganisasi yang paling ia kenang adalah ketika menyelenggarakan turnamen bola basket. Kegiatan tersebut bisa dibilang sukses mengingat bisa diadakan selama dua tahun berturut-turut. Menurutnya, masalah yang kerap dihadapi dalam berorganisasi di kampus adalah dana. Berdasarkan pengalamannya, terkadang dana sulit untuk dicairkan meskipun sudah lama diajukan. Dalam kondisi tersebut, ia pernah menggadaikan barang-barang pribadinya. Pada waktu itu, tentu saja hal tersebut sangat berat untuk dilakukan. Tetapi, ternyata sekarang hal itu menjadi kenangan yang tak terlupakan karena lewat pengorbanannya kegiatan yang ia rencanakan bisa sukses terlaksana.
Ditanya tentang alumni Unpas, Ahmad Sodikin berpesan agar para alumi dapat menjaga nama baik almamater dengan menunjukkan kualitas diri di masyarakat. Menurutnya, ketika para terjun ke masyarakat, akan ada harapan yang tinggi dari masyarakat mengingat pengalaman mengeyam pendidikan yang lebih tinggi. Dengan demikian, alumni harus mampu menunjukkan kontribusi yang real di masyarakat berdasarkan pengetahuan dan jiwa kepemimpinan yang didapat selama kuliah. Ia pun memberikan contoh diangkatannya banyak sekali yang mampu berperan di masyarakat dengan menjadi pemangku kepentingan di berbagai daerah.
Selanjutnya, ia berpesan agar IKA Unpas bisa menjadi media silaturahami dan sarana bertukar informasi antaralumni. Ia menyatakan sudah banyak alumni yang sukses dan IKA harus menjadi media penghimpunnya. Bila saja hal tersebut bisa dilakukan IKA, bisa didapat manfaat yang besar dari para alumni yang sukses baik bagi alumni Unpas yang lain maupun masyarakat luas.

***
dedenfirmansoemantri@gmail.com Silahkan untuk Memberi komentar

About Forumkomunikasifhunpas

Hallo, Nama Saya Deden Firman Fauzi. saya pengelola website ini,semoga informasi di website ini berguna dan apabila memiliki kritikan dan saran silahkan email ke dedenfirmansoemantri@gmail.com dan WA/LINE 082118778437.

0 komentar:

Post a Comment